Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Anak

Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Anak

Meningkatkan daya tahan tubuh anak ~ Daya tahan tubuh merupakan benteng agar terhindar dari serangan penyakit yang dapat terjadi pada seseorang termasuk pada anak. Maka dari itu, para ibu harus bisa memperkuat daya tahan tubuh anak dengan berbagai cara yang aman dan nyaman, agar buah hati ibu tercegah atau terhindar dari infeksi atau masuknya berbagai macam bibit penyakit ke dalam tubuh yang dapat berkembang biak hingga dapat membuatnya jatuh sakit tak berdaya, tentunya para ibu tak mau kan hal tersebut terjadi pada anak anda.

Cara meningkatkan daya tahan tubuh bisa anda lakukan dengan memberi anak makanan sehat bergizi dan mencukupinya pula dengan asupan cairan, karena hal tersebut dapat berfungsi dalam memelihara stamina anak agar tetap fit dan sistem imunitas tubuhnya dapat berfungsi secara baik pula. Untuk penyempurnaan sisitem pencernaan, anak juga membutuhkan asupan yang kaya akan kandungan nukleotida dan karitenoid serta kaya akan selenium, karena semua zat nutrisi tersebut mempunyai peran penting dalam membangun sistem pertahanan tubuh anak. Makanan untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak seperti bayam hijau, kentang, jamur, daging merah yang tanpa lemak, susu yang mengandung prebiotik serta jenis buah-buahan seperti jeruk.

Dan berikut dibawah ini merupakan tips meningkatkan daya tahan tubuh anak dengan cara yang lainnya yang juga mempunyai fungsi dan manfaat yang penting untuk memperkuat kekebalan tubuh anak.

  • Tetap aktif : Ajak atau ajarkan anak untuk memulai hidup sehat dengan berolahraga ringan, jangan dulu mengajak anak melakukan olahraga berat yang mereka tidak mampu, karena justru akan dapat berdampak buruk pada kesehatannya. Ajak atau beritahu anak pentingnya aktivitas gerak seperti jogging, bersepeda dan berenang untuk kesehatan tubuhnya sendiri. Selain itu juga, anak yang suka berolahraga beresiko lebih rendah terserang flu.
  • Hindari polusi : Jenis polusi seperti polusi udara memberikan efek negatif atau efek yang tidak baik untuk anak, seperti polusi asap pembakaran, asap rokok dan bahkan zat kimia yang terdapat pada produk pembersih yang ada di rumah anda. Jenis-jenis tersebut harus dapat ibu hindarkan dari anak anda, karena jenis polutan udara tersebut dapat merusak rambut halus yang terdapat dalam hidung yang mempunyai peranan penting dalam menangkal masuknya virus ke dalam tubuh manusia termasuk pada anak.
  • Banyak tertawa dan tersenyum : Suatu  cara yang menyenangkan yang dapat membuat anak tersenyum dan bahkan tertawa sangat bermanfaat dalam meningkatkan daya tahan tubuh dan sel-sel kekebalan tubuh yang mampu membunuh kuman. Saat anak kurang akan hormon kebahagiaan dapat menjadi rentan akan depresi, maka dari itu, buat anak terhindar dari kondisi tersebut dan buat anak menjadi rileks, karena saat tubuh dalam keadaan rileks daya tahan tubuh akan dapat meningkat.
  • Cukup vitamin : Kecukupan vitamin yang masuk pada tubuh anak, menjadi suatu hal yang penting, baik itu di dapat secara alami maupun dengan di dapatkan secara sengaja oleh kita para ibu, contoh alami seperti pada vitamin D dari sinar matahari yang bermanfaat dalam menurunkan resiko serangan penyakit pada anak, juga baik untuk kesehatan tulangnya. Vitamin yang lainnya pula bisa diperoleh dengan memberikan asupan makanan yang baik dan suplemen yang dapat membantu meningkatkan kekebalan tubuh dan kesehatan anak. Pastikan pula anak cukup istirahat dan cukup tidur 10 jam per hari.


Rekomendasi Obat daya tahan tubuh anak